Kali ini mimin akan share tentang macam" Rasengan yang digunakan Naruto untuk mengalahkan lawannya dalam Naruto The Movie 1-9. Oke langsung saja semoga bermanfaat...
» Naruto the Movie: Ninja Clash in the Land of Snow
Dalam Movie ini Naruto menggunakan "Nanairo no Rasengan (Rasengan Tujuh Warna)" untuk mengalahkan Doto.
Keterangan: Nanairo no Rasengan adalah rasengan yang diwarnai oleh cahaya pencerminan dari generator cermin di Tanah Salju. Warna ini memberikan chakra yang digunakan untuk Rasengan dan memunculkan warna pelangi. Dilihat dari seberapa jauh dapat menyebabkan lawan untuk terbang, warna-warni chakra ini bukan hanya sekedar pemandangan saja, tetapi juga berpengaruh untuk meningkatkan kekuatan rasengan.
» Naruto the Movie 2: Legend of the Stone of Gelel
Dalam Movie ini Naruto menggunakan "Tsuin Rasengan" untuk mengalahkan lawannya Haido.
Keterangan: Haido dengan jutsu "Tsuin Rasengan" (Rasengan Ganda) yang tercipta dari 2 Rasengan, yaitu "Gelel Rasengan" dan "Rasengan" biasa yang berasal dari Chakra merah Kyuubi. Dan dengan 2 Rasengan ini Naruto berhasil mengalahkan musuh utama, yaitu Haido.
» Naruto the Movie 3: Guardians of the Crescent Moon Kingdom
Dalam Movie ini Naruto menggunakan "Mikazuki Rasengan" untuk mengalahkan lawannya Ishidate.
Keterangan: Mikazuki Rasengan merupakan gabungan rasengan dengan sinar bulan sabit untuk menelan rasengan dalam cahaya putih yang menyilaukan. Hal ini membentuk sebuah bulan sabit putih dengan sebuah bintang di dalam Rasengan, sehingga membuat serangan yang lebih besar dan lebih kuat.
» Naruto Shippuden the Movie
Dalam Movie Shippuden pertama ini Naruto menggunakan "Naruto to Shion no Cho Chakura Rasengan" untuk mengalahkan iblis Moryou.
Keterangan: Rasengan ini tercipta dari chakra Naruto yang bersatu dengan kekuatan dari jimat milik Shion, sehingga menciptakan Rasengan Dahsyat yang bercahaya terang.
» Naruto Shippuden the Movie 2: Kizuna (Bonds)
Dalam Movie Shippuden kedua ini Naruto menggunakan "Tatsumaki rasengan" untuk mengahancurkan Reibi (Ekor Nol)
Keterangan: Tatsumaki Rasengan adalah Rasengan yang terbentuk dari chakra Kyubi. Rasengan ini berbentuk merah mirip dengan Rasengan Kyubi di ‘Naruto the Movie 2: Legend of the Stone of Gelel’, tetapi ada beberapa aliran spiral chakra merah di sekitar bola dan ukurannya lebih besar
» Naruto Shippūden the Movie 3: Inheritors of the Will of Fire
Di Movie ini, Naruto menggunakan jutsu "Fuuton: Rasenshuriken" untuk mengalahkan musuh utamanya yaitu, Hiruko. Sebenarnya tidak jauh beda dengan Rasenshuriken pada umumnya, hanya saja dalam Movie ini berukuran dan kekuatan Rasenshuriken Naruto lebih besar.
» Naruto Shippūden the Movie 4: The Lost Tower
Dalam Movie ini, Naruto menggunakan justu "Taikyoku Rasengan" (Super Rasengan Legendaris) untuk mengalahkan Musuh Utamanya, yaitu Mukade.
Keterangan: Taikyoku Rasengan tercipta dari chakra Minato yang digunakan untuk membuat Rasengan di Tangan Naruto, dan akhirnya jika chakra yang sama dari Kedua Rasengan berdekatan, maka chakra itu akan ber-resonansi dan akan bergabung kemudian terciptalah Rasengan yang disebut "Taikyoku Rasengan".
Taikyoku Rasengan ini hampir sama dengan Rasengan Tornado (tatsumaki rasengan), yang memiliki beberapa aliran chakra spiral di sekitar pusat, tetapi memiliki aliran jauh lebih sepenuhnya dan menutupi tubuh si pengguna. Aliran-aliran chakra ini mampu membelokkan serangan. Bentuk rasengan itu sendiri muncul tidak stabil, dengan bentuk yang berfluktuasi liar seperti bentuk bola padat teknik rasengan lainnya.
» Naruto Shippūden the Movie 5: Blood Prison
Dalam Movie ini, tidak jauh berbeda dengan di Naruto Shippuden The Movie 3, Naruto juga menggunakan "Fūton: Rasenshuriken" untuk mengalahkan musuh utamanya yaitu, Satori.
» Naruto Shippuden The Movie 6; Road To Ninja
Dalam Movie kali ini sangat unik, karena Naruto hanya menggunakan "Rasengan Biasa" untuk mengalahkan musuhnya yaitu Tobi (Uchiha Obito). Dalam AnimeManga Naruto juga pernah mengalahkan Pain Tendo dengan "Rasengan Biasa".
Original Script: All About Naruto Indonesia
Written by: Admin Itachi